Aplikasi Lacak Lokasi Orang – Melacak posisi orang yang dikenal menjadi hal yang harus diketahui semua orang. Cara ini bisa digunakan untuk mengetahui dimana lokasi anak, keluarga ataupun pasangan agar kita tidak cemas.
Mungkin sekarang kamu masih belum membutuhkan aplikasi ini, akan tetapi bukan tidak mungkin jika nanti kamu akan butuh aplikasinya untuk membantu kamu mengetahui dimana orang yang kamu sayang berada.
Pasti akan ada banyak alasan mengapa aplikasi seperti ini dibutuhkan atau dicari cari oleh banyak orang. Alasan yang mungkin muncul bisa seperti Privasi, masalah pekerjaan ataupun hal hal penting lainnya.
Kamu bisa menggunakan aplikasi lacak lokasi orang tanpa diketahui berikut ini dengan mudah. Dengan begitu, kamu bisa langsung pergi ke lokasi yang dituju.
4 Aplikasi Lacak Lokasi Orang Tanpa Diketahui
Ada banyak aplikasi yang bisa berfungsi untuk mengetahui posisi atau lokasi orang. Aplikasi ini bisa digunakan melalui gadget, smartphone ataupun laptop milik kamu. Untuk bisa memakainya, kamu perlu menginstall terlebih dahulu.
Aplikasi Lacak Lokasi Orang – Life360
Aplikasi pertama yang bisa kamu download ataupun install bernama Life360. Aplikasi ini bisa mengetahui lokasi orang pada saat itu juga atau bisa disebut real time. Fitur yang menarik dari aplikasi ini ialah kamu bisa tau lokasi detail dan arah tujuan target selanjutnya.
Selain itu, kamu juga bisa mengetahui seberapa jauh jarak antara kamu dengan sang target dengan memakai aplikasi ini. Sebenarnya, ada empat fitur utama aplikasi ini yaitu Location Sharing, Circle, Places dan juga Premium.
Dengan menggunakan empat fitur berikut ini, kamu bisa melacak lokasi seseorang dengan sangat mudah dan juga tepat. Namun pastikan bahwa target sudah megaktifkan fitur GPS yang ada di gadget tersebut agar keberadaannya bisa diketahui.
Selain itu, aplikasi ini juga sangat berguna apabila kamu panik atau kehilangan sesuatu, kamu bisa menggunakan fitur panik internal dimana kamu akan bisa mengirim pesan kepada semua orang yang terhubung dengan kamu.
Glympse
Aplikasi lacak lokasi orang tanpa diketahui selanjutnya yang bisa di download adalah Glympse. Aplikasi ini merupakan aplikasi untuk melacak lokasi seseorang yang memiliki UI cukup sederhana sehingga mudah digunakan.
Kamu tidak perlu membuat akun ataupun mendaftar terlebih dahulu untuk bisa menggunakan aplikasi ini. Kamu hanya perlu untuk memasukkan nomor telepon yang masih aktif.
Untuk bisa melacak dan mengetahui keberadaan seseorang, kamu perlu meminta persetujuan terlebih dahulu dari orang tersebut. Kamu bisa memasukkan banyak orang ke dalam fitur grup sehingga kamu bisa melacak semua keberadaan orang orang tersebut.
Tentu saja hal ini akan sangat berguna ketika kamu dalam kondisi gawat ataupun mengkhawatirkan. Fitur fitur yang ada di aplikasi ini juga mudah untuk dinavigasikan sehingga semua golongan pasti bisa menggunakannya.
Selain itu, aplikasi yang satu ini juga bisa digunakan untuk kegiatan SAR atau Search And Rescue dimana seseorang yang sudah hilang namun masih membawa smartphone mereka, bisa melacak lokasinya dengan menggunakan aplikasi ini.
Zenly
Di daftar selanjutnya ada aplikasi lacak lokasi orang tanpa diketahui yang bisa kamu jadikan alternatif bernama Zenly. Aplikasi ini sebenarnya cukup populer dikalangan pengguna remaja karena beragam fitur yang disediakan oleh aplikasi ini.
Salah satu fitur yang menarik yaitu kamu bisa berbagi lokasi dengan teman atau orang lain yang sudah menggunakan aplikasi ini. Kamu hanya perlu menambah orang tersebut sebagai teman di aplikasi Zenly unntuk bisa menggunakan fiturnya.
Secara konsep, aplikasi ini seperti sosial media dimana kamu bisa membagikan lokasi milik kamu, mencari teman teman baru dan juga hal lainnya. Zenly juga bisa mengirimkan notifikasi kepada teman teman kamu ketika kamu melakukan perjalanan.
Dengan begini, semua temanmu yang sudah terhubung dan menjadi teman di Zenly akan tau dimana lokasi terakhir kamu. Apabila terjadi hal yang tidak terduga dan diinginkan, teman teman kamu akan cepat bisa mencari dan menolong kamu.
Dengan alasan ini, aplikasi ini menjadi cukup populer di kalangan remaja sehingga mereka ramai ramai mendownload aplikasi ini.
Google Maps
Aplikasi lacak lokasi orang tanpa diketahui yang terakhir ialah Google Maps. Tentu saja aplikasi ini sangat populer terutama di Indonesia karena menjadi salah satu aplikasi yang sudah terinstall secara default di setiap Android.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa tahu dimana lokasi orang yang kamu sayang dengan sangat mudah. Hal ini dikarenakan ada banyak fitur yang mendukung serta UI yang familiar.
Untuk bisa menggunakan fitur pelacakan, kamu perlu memasukkan nomor telepon orang yang ingin kamu ketahui lokasinya. Setelah itu kamu langsung bisa masuk ke menu Location Sharing agar bisa menemukan dimana keberadaannya secara lebih real-time.
Tentu saja orang yang ingin kamu lacak harus aktif fitur GPS dan smartphonenya. Jika tidak aktif, maka kamu tidak akan bisa melacak lokasi orang tersebut.
Selain itu, yang menjadi Google Maps popular antara lain karena kamu bisa menggunakannya untuk bermacam macam kegiatan seperti kegiatan ojek online, mengirim dan mengantar paket dan lain lain.